Bladsye

Dinsdag 21 Mei 2013

penjualan pc menggunakan bahasa C#



BAB I
.Net Framework


MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Apa Itu .NET Framewor
ü  Tujuan .NET Framework
ü  Arsitektur .NET Framework
ü  Keunggulan .NET Framework
Kelompok 5

1.1.            Apa sih .NET Framework

         .Net Framework (dibaca Dot Net Framework) merupakan suatu kumpulan base class atau juga merupakan suatu set class library untuk mengembangkan suatu program. Hal ini merupakan sesuatu yang baru dan secara revolusioner merubah cara untuk membuat suatu aplikasi. Sehingga suatu aplikasi tidak memerlukan banyak class tambahan untuk melakukan suatu operasi tertentu, misalnya untuk berhubungan dengan perangkat printer, input device, dll. Sehingga akan mempercepat kerja program karena tidak perlu lagi untuk me-load suatu library (dll) tertentu. NET Framework pertama kali diperkenal ke publik oleh Microsoft pada January 2002, dimana pada saat itu Microsoft sekaligus meluncurkan generasi terbaru IDE (Intergated Development Environtment) nya yaitu Visual Studio .NET atau juga dikenal dengan nama Visual Studio 2002.
       Microsoft menyebut .NET Framework sebagai “satu platform banyak bahasa”, bertolak belakang dengan konsepnya JAVA yaitu “satu bahasa banyak platform”.
1.2.            Tujuan  .NET Framework
Sebelum kita mengenal lebih jauh tentang .net framework, terlebih dahulu kita harus mengetahui tujuan diciptaankan .net framework oleh microsoft. Tujuan diciptakannya .NET Framework yaitu :
·           Menyediakan lingkungan pemrograman berorientasi objek, apakah kode objek disimpan dan dijalankan secara lokal, dijalankan secara lokal tetapi disebarkan memulai internet atau dijalankan dari suatu tempat melalui internet.
·           Untuk menjalankan suatu kode yang meminimalkan masalah saat software deployment disebarkan dan versioning atau tentang versi.
·           Untuk menjalankan suatu kode yang menjamin keamanan saat kode dijalankan, termasuk kode yang dibuat oleh pihak yang tidak diketahui atau pihak ketiga yang masih setengah dipercaya. Hal ini mencegah virus, spyware, dan malware lainnya.
·           Untuk menjalankan suatu kode yang dapat mengeliminasi masalah performa dari lingkungan scripted dan interpreted.
·           Untuk membuat pengembangan memiliki pengalaman yang konsisten dalam berbagai tipe aplikasi berbasis windows dan aplikasi berbasis web.

1.3.            Arsitektur .NET Framework

Pada dasarnya .Net Framework dibagi menjadi 2 komponen utama yaitu Common Language Runtime (CLR) dan .Net Framework Class Library, namun dalam pengembangan komponennya bertambah 2 lagi yakni Common Language Spesification dan .Net Tools

Gambar .Net Framework Hierarchy
a.         Common Language Specification

            Common Language Specification adalah platform yang terintegrasi dengan bahasa pemrograman .NET, sehingga aplikasi .NET dapat ditulis dengan banyak bahasa seperti Visual Basic, C#, C++, J#, dan bahasa lain yang mendukung .NET.

b.        .NET Framework Class Library

            Memiliki lebih dari 7000 class dan tipe data yang dapat dipakai untuk membaca maupun menulis file, akses database, proses XML, menampilkan Graphical User Interface (GUI), menggambar, webservice dan sebagainya.
c.         Comman Language Runtime
    
     Merupakan aplikasi .NET Framework, dimana didalam sistem operasi terdapat layer framework yang menyediakan sejumlah service / layanan, seperti berikut ini :

·      Mengelola kode (loading dan menjalankan).
·      Isolasi memori aplikasi.
·      Verifikasi untuk keamanan type.
·      Konversi dari IL (Intermediate Language) ke kode native / asli.
·      Akses metadata (informasi yang dipercaya).
·      Mengelola memori pada objek managed / terkelola.
·      Mengelola keamanan kode akases.
·      Menangani ekspresi (kejadian yang tidak diharapkan yang muncul saat kode dieksekusi) termasuk eksepsi lintas bahasa.
·      Inperoperation di antara managed code, objek COM (Component Object Model).
·      Otomatisasi layout objek.
·      Mendukung layanan pengembang (profiling, debugging dan sebagainya).



d.      .NET Tools
    
     .NET Tools adalah software yang digunakan untuk melakukan pengkodean data. Software yang disarankan adalah software buatan microsoft sendiri yaitu Visual Studio.

e.      Operating System
    
     Operating System adalah sebuah software yang mengatur dan mengendalikan hardware.

1.4.             Keunggulan .NET Framework
         
          Didalam buku ini kita telah membahas tentang tujuan dan arsitektur dari .NET Framework. Nah bada bagian ini kita akan membahas tentang keunggulan yang dimiliki oleh .net framework, berikut keunggulan dari .NET Framework :

·                Multi Language, Karena sifat dari Arsitektur .NET  yang bersifat terbuka, sehingga memungkinkan berbagai bahasa pemograman mengakses Common Language Runtime (CLR). Banyak kalangan menyebut .NET sebagai “open source” versi Microsoft. Saat ini .NET dapat diprogram menggunakan Visual Basic.NET, C++.NET, Visual C#, Jscript, dan J#. Berbagai third Party yang dapat digunakan adalah COBOL, Eiffel, Smalltalk, Perl, Phyton, ML, Pascal, dan Delphi. Para veteran Pascal mungkin tidak pernah bermimpi membuat aplikasi web dengan bahasa “kuno” tersebut, tetapi kehadiran .Net Framework merealisasikan hal tersebut.
·                No DLL Hell, DLL merupakan blok atau modul-modul obyek dari sebuah aplikasi. Peranannya sangat penting, sekaligus memusingkan. Sering terjadi dalam dunia windows, kompatibilitas dan registrasi DLL di masing-masing Workstation menjadi isu besar dalam deployment aplikasi.
·                Strong Typing and Type Safety, .NET menyediakan strong typing, dimana setiap variabel wajib didefiniskan scope dan tipe datanya. Demikian pula dengan fasilitas type safety yang sangat bermanfaat untuk membantu dalam coding pemrograman, terutama fasilitas intellisense yang membimbing pemrogram dalam menentukan property, method, maupun function yang akan dipakai.
·                Cross Platform Possibility, Hasil dari aplikasi .NET dapat dipakai di melintasi platforma.
·                Code Once, More Application, Seperti dijelaskan tadi aplikasi .NET dapat ditulis di berbagai bahasa yang mendukung .NET Framework.











BAB II
Object Oriented Programming (OOP)
MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Apa itu Object Oriented Programming (OOP)
ü  Istilah – Istilah Pada OOP
ü  Konsep - Konsep Pada OOP
ü  Kesimpulan Pada Konsep OOP
Kelompok 5

2.1.            Apa itu Object Oriented Programming (OOP)
        
         Object Oriented Programming (OOP) adalah sebuah program pendekatan untuk pengembangan suatu software dimana dalam struktur software tersebut didasarkan kepada interaksi object dalam penyelesaian suatu proses / tugas, interaksi tersebut mengambil pesan – pesan dan mengirimkannya kembali antara object tersebut. Object akan merespon pesan tersebut menjadi sebuah tindakan / action atau metode. Jika kita mencoba melihat bagaimana tugas disekitar kita diselesaikan, kita akan mengetahui bahwa kita berinteraksi dalam sebuah object oriented word.
        
         OOP berfokus pada tugas yang kita kembangkan untuk dieksekusi komputer. Contoh bahasa pemrograman yang mendukung OOP diantaranya : Java, C++, Pascal, Visual Basic .NET, Ruby, Python, PHP, C#, Delphi, Perl, dsb.

2.2.            Istilah – Istilah Pada OOP

a.      Objek
     
      Untuk mempermudah pemahaman, maka disini akan dijelaskan melalui analogi. Pada dasarnya semua benda yang adadi dunia nyata dapat dianggap sebagai objek. Misalnya rumah, mobil, sepeda, motor, gelas, komputer, meja, sepatu, dll. Setiap objek memiliki atribut sebagai status (state) dan tingkah laku sebagai behavior.
     
      Contoh objek : Motor. Maka atribute (state) nya adalah pedal, roda, jeruji, speedometer, warna, jumlah roda. Sedangkan tingkah laku (behavior) nya adalah kecepatan menaik, kecepatan menurun, dan perpindahan gigi motor.

      Analogi pemrograman berorientasi objek sama dengan penggambara pada dunia nyata seperti contoh di atas. Dalam OOP, state disimpan pada variabel dan tingkah laku disimpan pada method.

      Dalam bahasa teoretis OOP, Objek berfungsi untuk membungkus data dan fungsi bersama menjadi satu unit dalam sebuah program komputer. Objek merupakan dasar dari modularitas dan struktur dalam sebuah program komputer berorientasi objek.

b.      Class
     
      Definisi class yaitu template untuk membuat objek. Class merupakan prototipe atau blue prints yang mendefinisikan variabel-variabel dan method-method secara umum. Objek merupakan hasil instansiasi dari suatu class. Proses pembentukan objek dari suatu kelas disebut sebagai instantiation. Objek disebut juga sebagai instances.

      Dalam bahasa teoretis OOP, class merupakan kumpulan atas definisi data dan fungsi-fungsi dalam suatu unit untuk suatu tujuan tertentu. Sebagai contoh 'class of dog' adalah suatu unit yang terdiri atas definisi-definisi data dan fungsi-fungsi yang menunjuk pada berbagai macam perilaku. Sebuah class adalah dasar dari modularitas dan struktur dalam pemrograman berorientasi object.

      Sebuah class secara tipikal sebaiknya dapat dikenali oleh seorang non-programmer sekalipun terkait dengan domain permasalahan yang ada, dan kode yang terdapat dalam sebuah class sebaiknya (relatif) bersifat mandiri dan independen (sebagaimana kode tersebut digunakan jika tidak menggunakan OOP). Dengan modularitas, struktur dari sebuah program akan terkait dengan aspek-aspek dalam masalah yang akan diselesaikan melalui program tersebut. Cara seperti ini akan menyederhanakan pemetaan dari masalah ke sebuah program ataupun sebaliknya.

c.       Attributes

Atribut adalah data yang membedakan antara objek satu dengan yang lainnya. Dalam class, atribut sering disebut sebagai variabel. Atribut dibedakan menjadi dua jenis yaitu Instance Variable dan Class Variable.

Instance variable adalah atribut untuk tiap objek dari kelas yang sama. Tiap objek mempunyai dan menyimpan nilai atributnya sendiri. Jadi, tiap objek dari class yang sama bokeh mempunyai nilai yang sama atau berbeda.

Class Variable adalah atribut untuk semua objek yang dibuat dari class yang sama. Semua objek mempunyai nilai atribut yang sama. Jadi semua objek dari class yang sama mempunyai hanya satu nilai yang value nya sama.
d.      Behavior

Behavior/tingkahlaku adalah hal-hal yang bisa dilakukan oleh objek dari suatu class. Behavior dapat digunakan untuk mengubah nilai atribut suatu objek, menerima informasi dari objek lain, dan mengirim informasi ke objek lain untuk melakukan suatu tugas (task).

Dalam class, behavior disebut juga sebagai methods. Methods sendiri adalah serangkaian statements dalam suatu class yang menghandle suatu task tertentu. Cara objek berkomunikasi dengan objek yang lain adalah dengan menggunakan method.

e.      Abstraksi

Abstraksi adalah kemampuan sebuah program untuk melewati aspek informasi yang diproses olehnya, yaitu kemampuan untuk memfokus pada inti. Setiap objek dalam sistem melayani sebagai model dari "pelaku" abstrak yang dapat melakukan kerja, laporan dan perubahan keadaannya, dan berkomunikasi dengan objek lainnya dalam sistem, tanpa mengungkapkan bagaimana kelebihan ini diterapkan. Proses, fungsi atau metode dapat juga dibuat abstrak, dan beberapa teknik digunakan untuk mengembangkan sebuah pengabstrakan.




2.3.            Konsep - Konsep Pada OOP

a.      Enkapsulasi (Encapsulation)

Definisi enkapsulasi: Pembungkusan variabel dan method dalam sebuah obyek yang terlindungi serta menyediakan interface untuk mengakses variabel tersebut. Variabel dan method yang dimiliki oleh suatu objek, bisa ditentukan hak aksesnya. Dalam OOP, konsep enkapsulasi sebenarnya merupakan perluasan dari struktur dalam bahasa C.

Contoh: jam tangan. Dalam hal ini, penting sekali untuk mengetahui waktu, sedangkan cara jam mencatat waktu dengan baik antara jam bertenaga baterai atau bertenaga gerak tidaklah penting kita ketahui.

Dengan kata lain enkapsulasi berfungsi untuk memastikan pengguna sebuah objek tidak dapat mengganti keadaan dalam/dari sebuah objek dengan cara yang tidak layak; hanya metode dalam objek tersebut yang diberi izin untuk mengakses keadaannya. Setiap objek mengakses interface yang menyebutkan bagaimana objek lainnya dapat berinteraksi dengannya. Objek lainnya tidak akan mengetahui dan tergantung kepada representasi dalam objek tersebut.

b.      Pewarisan (Inheritance)

Pewarisan merupakan pewarisan atribut dan method dari sebuah class ke class lainnya. Class yang mewarisi disebut superclass dan Class yang diwarisi disebut subclass. Subclass bisa berlaku sebagai superclass bagi class lainya, disebut sebagai multilevel inheritance.

Contoh : terdapat class sepeda dan sepeda gunung. Sepeda termasuk superclass.  Sepeda gunung termasuk subclass. Hal ini dikarenakan sepeda gunung memiliki variabel dan method yang dimiliki oleh sepeda.

Prinsip dasar inheritance yaitu persamaan-persamaan yang dimiliki oleh beberapa kelas dapat digabungkan dalam sebuah class induk sehingga setiap kelas yang diturunkannya memuat hal-hal yang spesifik untuk kelas yang bersangkutan.

c.       Polimorfisme

Polimorfisme adalah kemampuan suatu obyek untuk mempunyai lebih dari satu bentuk. Polimorfisme tidak bergantung kepada pemanggilan subrutin. Metode tertentu yang berhubungan dengan sebuah pengiriman pesan tergantung kepada objek tertentu di mana pesan tersebut dikirim. Contohnya, bila sebuah burung menerima pesan "gerak cepat", dia akan menggerakan sayapnya dan terbang. Bila seekor singa menerima pesan yang sama, dia akan menggerakkan kakinya dan berlari. Keduanya menjawab sebuah pesan yang sama, namun yang sesuai dengan kemampuan hewan tersebut. Ini disebut polimorfisme karena sebuah variabel tungal dalam program dapat memegang berbagai jenis objek yang berbeda selagi program berjalan, dan teks program yang sama dapat memanggil beberapa metode yang berbeda di saat yang berbeda dalam pemanggilan yang sama. Hal ini berlawanan dengan bahasa fungsional yang mencapai polimorfisme melalui penggunaan fungsi kelas-pertama.


2.4.             Kesimpulan Pada Konsep Object Oriented Programming (OOP)

Dengan menggunakan OOP maka dalam melakukan pemecahan suatu masalah kita tidak melihat bagaimana cara menyelesaikan suatu masalah tersebut (terstruktur) tetapi objek-objek apa yang dapat melakukan pemecahan masalah tersebut. Sebagai contoh anggap kita memiliki sebuah departemen yang memiliki manager, sekretaris, petugas administrasi data dan lainnya. Misal manager tersebut ingin memperoleh data dari bagian administrasi, maka manager tersebut tidak harus mengambilnya langsung tetapi dapat menyuruh petugas bagian administrasi untuk mengambilnya. Pada kasus tersebut seorang manager tidak harus mengetahui bagaimana cara mengambil data tersebut tetapi manager bisa mendapatkan data tersebut melalui objek petugas adminiistrasi. Jadi untuk menyelesaikan suatu masalah, dapat dilakukan dengan kolaborasi antar objek-objek yang ada karena setiap objek memiliki deskripsi tugasnya sendiri.








BAB III
Pengenalan Visual Studio 2010
MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Mengenal Microsoft Visual Studio 2010
ü  Penginstalan Microsoft Visual Studio 2010
ü  Pengenalan IDE Microsoft Visual Studio 2010
ü  Telerik


Kelompok 5

3.1.            Mengenal Microsoft Visual Studio 2010
        
         Microsoft Visual Studio merupakan sebuah perangkat lunak lengkap (suite) yang dapat digunakan untuk melakukan pengembangan aplikasi, baik itu aplikasi bisnis, aplikasi personal, ataupun komponen aplikasinya, dalam bentuk aplikasi console, aplikasi Windows, ataupun aplikasi Web. Visual Studio mencakup kompiler, SDK, Integrated Development Environment (IDE), dan dokumentasi (umumnya berupa MSDN Library). Kompiler yang dimasukkan ke dalam paket Visual Studio antara lain Visual C++, Visual C#, Visual Basic, Visual Basic .NET, Visual InterDev, Visual J++, Visual J#, Visual FoxPro, dan Visual SourceSafe.

         Microsoft Visual Studio dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi dalam native code (dalam bentuk bahasa mesin yang berjalan di atas Windows) ataupun managed code (dalam bentuk Microsoft Intermediate Language di atas .NET Framework). Selain itu, Visual Studio juga dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi Silverlight, aplikasi Windows Mobile (yang berjalan di atas .NET Compact Framework).

Visual Studio kini telah menginjak versi Visual Studio 9.0.21022.08, atau dikenal dengan sebutan Microsoft Visual Studio 2008 yang diluncurkan pada 19 November 2007, yang ditujukan untuk platform Microsoft .NET Framework 3.5. Versi sebelumnya, Visual Studio 2005 ditujukan untuk platform .NET Framework 2.0 dan 3.0. Visual Studio 2003 ditujukan untuk .NET Framework 1.1, dan Visual Studio 2002 ditujukan untuk .NET Framework 1.0. Versi-versi tersebut di atas kini dikenal dengan sebutan Visual Studio .NET, karena memang membutuhkan Microsoft .NET Framework. Sementara itu, sebelum muncul Visual Studio .NET, terdapat Microsoft Visual Studio 6.0 (VS1998).

Microsoft Visual Studio 2010 adalah software penting untuk melakukan tugas-tugas pembangunan dasar. Visual Studio 2010 dilengkapi dengan dukungan lengkap untuk pengembangan program, serta software debugging yang membantu memastikan solusi berkualitas tinggi.

Microsft Visual Studio merupakan sebuah perangkat lunak lengkap (suite) yang dapat digunakan untuk melakukan pengembangan aplikasi, baik itu aplikasi bisnis, aplikasi pesonal, ataupun komponen aplikasinya, dalam bentuk aplikasi console, aplikasi windows, ataupun apliksi Web. Visual studio mencakup kompiler, SDK, Integrated Developer Environtment (IDE), dan dokumentasi (umum berupa MSDN Library). Kompiler yang dimasukkan kedalam paket Visual Studio antara lain Visual C++, Visual C#, Visual J#, Visual Foxpro, dan Visual SourceSafe.  

Microsoft visual studio dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi dalam native code(dalam bentuk bahasa mesin yang berjalan di atas windows) ataupun managet code (dalam bentuk Microsoft Intermedia Languange di atas .NET Framework). Selain itu, Visual studio juga dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi silverlight, aplikasi Winddows Mobile (yang berjalan di atas .NET Compact Framework).




3.2.           

Setelah Membaca Bab Ini Pembaca  Dapat mengetahui :

ü  Apa itu Microsoft Visual Studio 2010
ü  Penginstalan Visual Studio 2010
ü  Pengenalan IDE Microsoft Visual Studio 2010
ü  Telerik
ü  Crystal refort

Penginstalan Microsoft Visual Studio 2010

         Sebelum menggunakan aplikasi Microsoft Visual Studio 2010, terlebih dahulu pengguna harus menginstal aplikasi Microsoft Visual Studio 2010 ini dan sebelum menginstal Visual Studio 2010 Siapkan master instalasi Visual Studio 2010, jika belum punya masternya silahkan men-download versi Express di http://www.microsoft.com/visualstudio/eng/downloads, Berikut cara penginstalan Microsoft Visual Studio.

1.      Jalankan file instalasi Visual Studio 2010 tersebut, kemudian  Klik pilihan Install Microsoft Visual 2010.
2.      Setelah itu muncul jendela baru dengan tampilan seperti gambar di bawah ini, lalu klik next untuk melanjutkan.



3.      Kemudian akan muncul jendela lisensi pengguanaan Visual Studio 2010, pilih I have read and accept the license terms. Lalu klik next, seperti gambar berikut :


4.      Setelah klik next akan muncul tampilan untuk memilih fitur instalasi yang di inginkan.  Ada dua fitur instalasi, yaitu full dan custom. Jika anda memilih full maka anda akan menginstall keseluruhan fitur yang ada pada Visual Studio 2010. Sedangkan custom anda hanya memilih fitur-fitur tertentu saja yang akan di install nantinya. Pilih CUSTOM, kemudian klik button Install, seperti gambar berikut :



5.      Kemudian akan mucul fitur yang nantinya akan di install pada Microsoft Visual Studio 2010. Pilih fitur yang anda inginkan, lalu klik button install, seperti gambar berikut :


6.      Kemudian akan muncul proses INSTALLING COMPONENTS, lalu akan muncul perintah untuk restart komputer, lalu tekan restart. Untuk lebih jelasnya lihat gambar di bawah berikut ini  :


7.      Setelah proses restart komputer selesai maka akan muncul otomatis proses setup, lalu anda akan di arahkan ke proses  INSTALLING COMPONENTS lagi. Tunggu sampai proses instalasi selesai. Untuk lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini :

8.      Kemudian akan muncul proses instalasi telah berhasil, klik finish untuk mengakhiri proses instalsi tersebut. seperti pada gambar :








9.      Lalu anda akan di arahkan kembali seperti pada saat menjalankan file instalasi pertama kali, klik exit untuk keluar dari proses instalasi. Untuk lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini :









3.3.            Pengenalan IDE Microsoft Visual Studio 2010

         Setelah melakukan penginstalan microsoft Visual Studio 2010, pengguna harus Mengenal IDE Microsoft Visual Studio 2010 sebelum menggunakan Microsoft Visual Studio 2010. Beberapa bagian IDE dari Microsoft Visual Studio 2010 :

a.      Tittle Bar

      Tittle Bar adalah tempat untuk menampilkan nama project yang sedang dibuat. Contohnya seperti pada gambar dibawah ini :

Gambar Tittle bar.

b.      Menu Bar

      Menu bar yang terdapat pada program– program aplikasi di Windows. Menu Bar digunakan untuk melakukan proses atau perintah- perintah tertentu. Menu bar dibagi menjadi beberapa pilihan sesuai dengan kegunaan nya, seperti menu bar File digunakan untuk memproses atau menjalankan perintah-perintah yang berhubungan dengan file, seperti membuka file baru,menyimpan file, selain itu juga terdapat Menu Bar lain seperti : Edit, View, Project, Build, Debug, Data, Format, Tools, Window, dan Help. Untuk menggunakan Menu Bar, dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu :

Ø  Dengan mouse, klik mouse pada menu dan sub menu.
Ø  Dengan Keyboard, tekanh ALT dan karakter bergaris bawah
Contoh : ALT + E untuk menampilkan menu Edit, dll.
Gambar Menu bar

c.       Toolbars

      Toolbars pada aplikasi windows lainnya yang berisi tombol–tombol yang mewakili suatu perintah tertentu yang sering digunakan untuk keperluan dalam pemrograman dan lain-lain, toolbars dapat kita lihat dalam bentuk icon.
Gambar Toolbars.

d.      Solution Explorer

      Solution Explorer adalah jendela yang menyimpan Informasi mengenai proyek yang digunakan pada program aplikasi.

Gambar Solution explorer.

         Pada bagian atas jendela Solution Explorer terdapat toolbox yang digunakan untuk menampilkan jendela Properties, menampilkan semua file, melihat Design form, Refresh dan View code, untuk melihat kode program. Jika pada saat kita mengaktifkan Microsoft Visual Studio 2010 jendela Solution Explorer tidak ada, kita dapat menampilkannya dari menu bar View, Solution Explorer atau menggunakan tombol Ctrl + Alt + L.

e.      Form

      Form Designer merupakan suatu objek yang digunakan untuk merancang tampilan program. Form Designer juga dapat dikatakan sebagai objek utama pada pemrograman karena pada form inilah nantinya Komponen dan kontrol Toolbox diletakan dan diatur sebagus mungkin.  Form dapat diatur melalui jendela Properties. Ukuran Form Designer ini juga dapat diubah tinggi dan lebarnya, dengan cara mengklik pada Form Designer tersebut, sehingga tampak garis putus-putus disekelilingnya, hanya dengan men-Drag Form ke kiri, kanan, atas, ataupun bawah, maka ukuran Form akan berubah.

Gambar Form.

f.        Toolbox

      ToolBox Standar yang terdapat pada Microsoft Visual Studio 2010 adalah tempat penyimpanan kontrol-kontrol atau komponen standar yang nantinya akan kita letakkan sebagai komponen program didalam Form saat merancang sebuah aplikasi. kontrol dan komponen diletakkan pada tab-tab berdasarkan kegunaannnya.

Gambar Toolbox.



g.      Properties

      Jendela  Properties  berfungsi untuk memberikan informasi mengenai objek, nama objek yang sedang aktif. Properties juga digunakan untuk merubah nilai property atau karakteristik dari objek yang aktif.

Gambar Properti.
3.4.            Telerik

         Telerik adalah salah satu komponen tambahan yang digunakan pada Visual Studio 2010 untuk mendesain /mempercantik tampilan pada program yang anda buat.


BAB IV
Pengenalan Bahasa Pemrograman Visual C# 2010
MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Mengenal Bahasa Pemrograman Visual C#
ü  Sejarah Bahasa Pemrograman Visual C#
ü  Kelebihan Bahasa Pemrograman Visual C#
ü  Tipe Data, Variabel, Konstanta dan Operator

Kelompok 5

4.1.            Mengenal Bahasa Pemrograman Visual C#

        Microsoft visual C-sharp atau yang lebih dikenal dengan visual C# adalah sebuah bahasa yang tidak diragukan lagi dalam proses pengembangan aplikasi berbasis .Net Framework, di mana C# bebas dari masalah kompatibilitas dilengkapi dengan berbagai fitur yang sebagian besar merupakan fitur baru, menarik dan tentu saja menjanjika.

         Visual C# dibuat berdasarkan pemrograman C# yang merupakan bahasa pemrograman beriorentasi objek dan mempunyai banyak kesamaan dengan C++, Java, dan VB. C# pada faktanya merupakan kombinasi antara efisiensi pemrograman C++, keksederhanaan pemrograman Java, dan penyederhanaan dari pemrograman Visual Basic.

         Seperti pemrograman java, C# juga tidak memperbolehkan multiple in-heritance atau penggunaan pointer (pada  safe/managed code), tetapi C# meneyediakan garbage memory collecction pada saat runtime dan pada saat pengecekan akses memori.

         Meskipun bertentangan dengan pemrograman JAVA, C# tetap mempertahankan operasi unik yang terdapat pada bahasa pemrograman C++ seperti overloading, enumerations, pre-processor directive, pointer (pada unmanaged /unsafe code), dan fungsi pointer. Seperti halnya Visual Basic, bahasa pemrograman C# juga dilengkapi dengan properties.

         Sebagai tambahan, bahasa pemrograman C# juga datang dengan beberapa fitur baru dan sangat menarik seperti reflections, attributes, marshalling, remote, threads, streams data access dengan ADO.NET, dan masih banyak lagi.

4.2.            Sejarah Bahasa Pemrograman Visual C#
        
         Pada akhir dekade 1990-an, Microsoft membuat program Microsoft Visual J++ sebagai percobaan untuk menggunkan Java didalam sistem operasi Windows untuk meningkatkan antarmuka dari Microsoft Component Object model (COM). Akan tetapi, akibat masalah dengan pemegang hak cipta bahasa pemrograman Java, Microsoft pun menghentikan pengembanagan J++. Kompiler dan mesin virtualnya sendiri menggunakan sebuah bahasa pemrograman yang bersifat general-purpose.

         Untuk menangani proyek ini, microsoft merekrut Andres Helsberg, yang merupakan mantan karyawan Borland, pembuat bahasa Turbo Pascal, dan Borland Delphi, yang juga mendesain Windows Foundation Classes (WFC) yang digunakan dalam J++.

         Sebagai hasil dari usaha tersebut, C# pertama kali diperkenalkan pada bulan Juli 2000 sebagai sebuah bahasa pemrograman modern beriorentasi objek yang menjadi sebuah bahasa pemrograman utaman didalam pengembangan di dalam flatform Microsoft .NET Framework.

         Pengalaman Helsberg sebelumnya dalam mendesain bahasa programan(seperti Visual j++,delphi, turbo pascal) dengan mudah dilihat dalam sintaksis bahasa C#, begitu pula halnya pada inti common language Runtime (CLR). Dari kutipan atas interview dan makalah-makalah teknisnya, ia menyebutkan kelemahan-kelemahan yang terdapat pada bahasa pemograman yang umum digunakan saat ini, misalnya C++, Java, Delphi, ataupun Smalltalk.

         Kelemahan-kelemahan yang dikemukakan itu akhirnya dijadikan basis CLR sebagai bentukan baru untuk menutupi kelemahan-kelemahan tersebut, dan pada akhirnya memengaruhi desain pada bahasa C# itu sendiri. Ada kritik yang menyetakan C# sebagai bahasa yang berbagai akar dari bahasa-bahasa pemograman lain.

         Fitur-fitur yang diambilnya dari bahasa C++ dan java adalah desain berorientasi objek, seperti garbage collection, reflection, akar kelas(root class), dan juga penyederhanaan terhadap pewarisan jamak(multipleinheritance). Fitur-fitur tersebut didalam C# kini telah diaplikasikan terhadap iterasi, properti, kejadian(event), metadata, dan konversi antara tipe-tipe sederhana dan juga objek.

         C# didesain untuk memenuhi kebutuhan akan sintaksis C++ yang lebih ringkas dan rapid Application Development yang ‘tampa batas’ (dibandingkan dengan RAD yang ‘terbatas’ seperti yang terdapat pada Delphi dan Visual Basic).

         Agar mampu mempromosikan penggunaan besar-besaran dari bahasa C#, microsoft, dengan dukungan dari Intel Corporation dan Hawlett-packard, mencoba mengajukan standarisasi terhadap bahasa C#.akhirnya, pada bulan Desember 2001, standar pertamapun diterima oleh European Computer Manufacturers Association atau Ecma International(ECMA), dengan nomor standar ECMA-334. Pada desember 2002, standar kedua pun diadopsi oleh ECMA, dan tiga bulan kemudian diterimah oleh international Organ`ization for Standardization (ISO), dengan nomor standar ISO/IEC 23270:2006.

         C# (dibaca : C sharp) merupakan sebuah bahas pemrograman yang berorientasi objek yang dikembangkan oleh Microsoft sebagai bahan dari inisiatif kerangka .NET Framework. Bahasa pemrograman ini dibuat berbasiskan bahas C++ yang telah dipengaruhi oleh aspek-aspek ataupun fitur bahasa yang terdapat pada bahasa-bahasa pemrograman lainnya seperti Java, Delphi, Visual Basic, dan lain-lain) dengan beberapa penyederhanaan.

         Menurut standar ECMA-334 C# Language Specification, nama C# terdiri atas sebuah huruf latin C (U+0043) yang diikuti oleh tanda pagar yang menandakan angka # (U+0023). Tanda pagar # yang digunakan memang bukan tanda kres dalam seni musik (U+266F), dan tanda pagar # (U+0023) tersebut digunakan karena karakter kres dalam seni musik tidak terdapat di dalam keyboard standar.

4.3.            Kelebihan Bahasa Pemrograman Visual C#

Sebelum anda mempelajari atau sebagian dari anda ingin lebih mendalami bahasa pemrogramam C# anda wajib mengetahui apa saja kelebihan dari bahasa pemrograman # sebagai berikut :

Standar European Computer Manufacturer Association (ECMA) mendaftarkan beberapa tujuan desain dari bahasa pemrograman C#, sebagai berikut:
·         Bahasa pemrograman C# dibuat sebagai bahasa pemrograman yang bersifat bahasa pemrograman general-purpose (untuk tujuan jamak), berorientasi objek, modern, dan sederhana.
·         Bahasa pemrograman C# ditujukan untuk digunakan dalam mengembangkan komponen perangkat lunak yang mampu mengambil keuntungan dari lingkungan terdistribusi.
·         Portabilitas programmer sangatlah penting, khususnya bagi programmer yang telah lama muttenggunakan bahasa pemrograman C dan C++.
·         Dukungan untuk internasionalisasi (multi-language) juga sangat penting.
·         C# ditujukan agar cocok digunakan untuk menulis program aplikasi baik dalam sistem klien-server (hosted system) maupun sistem embedded (embedded system), mulai dari perangkat lunak yang sangat besar yang menggunakan sistem operasi yang canggih hingga kepada perangkat lunak yang sangat kecil yang memiliki fungsi-fungsi terdedikasi.
·         Meskipun aplikasi C# ditujukan agar bersifat ‘ekonomis’ dalam hal kebutuhan pemrosesan dan memori komputer, bahasa C# tidak ditujukan untuk bersaing secara langsung dengan kinerja dan ukuran perangkat lunak yang dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman C dan bahasa rakitan.
·         Bahasa C# harus mencakup pengecekan jenis (type checking) yang kuat, pengecekan larik (array), pendeteksian terhadap percobaan terhadap penggunaan Variabel-variabel yang belum diinisialisasikan, portabilitas kode sumber, dan pengumpulan sampah (garbage collection) secara otomatis.

4.4.            Tipe Data, Variabel, Konstanta dan Operator

a.      Tipe Data

Tipe data merupakan menyiratkan suatu nilai yang dapat dinyatakan dalam bentuk konstanta atau varabel C# mengenal 2 jenis tipe data yaitu tipe data bawaan yaitu tipe data yang dibawa sendiri oleh bahasa pemrograman dan tipe data yang dibuat sendiri oleh programmer yaitu tipe data yang dibuat untuk kebutuhan program yang dikerja  programmer itu sendiri. Tipe data yang ada di C# ini semunaya diturungkan dari class object. Berikut tipe data bawaan :

Type Data
Ukuran Data(byte)
Deskripsi
Type Data integral
Byte
1
Dapat berisi integer 0-225
Sbyte
1
Byte bertanda memiliki range antara -128 sampai 127
Short
2
Memiliki range 32,768 -32,767
Ushort
2
Memiliki range 0 sampai 65,535
Int(default)
4
Memiliki range 2,147,483,648 sampai 2,147,483,647
Uint
4
Memiliki range 0 sampai 4,294,967,295
Long
8
Memiliki range 9,223,372,036,854,775,808 sampai 9,223,372,036,854,775,807
Ulong
8
Memiliki range 0 sampai 18,446,744,073,709,551,615
Tipe Floating Point
Float
4
Bilangan pecahan dengan kepresisian hingga 7 digit
Double
8
Bilangan pecahan dengan kepresisian hingga 15-16 digit
Tipe Data Lain
Bool
1
Data hanya berisi True atau False
Char
2
Berisi karakter unicode
Decimal
12
Bilangan dengan kepresisian 28-29 digit
String
Alfanumerk
Berisi karakter alfanumerik atau gabungan dari beberapa karakter

b.      Variabel

Selama eksekusi program, data-data yang digunakan oleh program akan disimpan sementara dimemori. Setiap data yang digunakan pada pemograman C# harus didefinisikan terlebih dahulu. Untuk mendeklarasikan data atau variabel, digunakan sintaks seperti berikut:

<type data> <variabel>;

Misalkan anda akan mendefinisikan varibel yang bernama kelompok5 dan bertipe data integer. Maka untuk penulisannya cukup seperti dibawah ini:

Int kelompok5;

c.       Operator

Operator dalam Bahasa Pemrograman C# dapat diklasifikasikan sebagai berikut :




Ø  Arithmetic Operator

Arithmetic Operator yaitu operator yg digunakan untuk operasi angka. Adapun operator-operator yang terdapat pada bahasa pemograman C# yang     umum digunakan ialah :

Symbol operator
Keterangan
+
Penjumlahan
-
Pengurangan
*
Perkalian
/
Pembagian
%
Modulo

Ø  Arithmetic Assignment

Arithmetic Assignment Operator adalah operator untuk melakukan operasi aritmetik tanpa penginputan variabel.

Operator
Penggunaan
Description
=
X=5;
Menyimpan Nilai 5 dalam Variable X
+=
X+=Y;
Sama Seperti, X=X+Y;
-=
X-=Y;
Sama Seperti, X=X-Y;
*=
X*=Y;
Sama Seperti, X=X*Y;
/=
X/=Y;
Sama Seperti, X=X/Y;
%=
X%=Y;
Sama Seperti, X=X%Y;
Ø  Unary Operator

Unary Operator  adalah operator yg digunakan untuk increment (penambahan) atau decrement (pengurangan) nilai operand(Variable) dengan 1 (satu).

Operator
Penggunaan
Description
++
++Operand
Digunakan Untuk Penambahan
nilai operand dengan 1
--
--Operand
Digunakan untuk pengurangan nilai operand dengan nilai 1

Ø  Operator Relasi

      Operator Relasi atau operator pembandingan digunakan untuk membandingkan 2 nilai dan melakukan aksi hasilnya setelah dibandingkan.

Operator
Penggunaan
Contoh penggunaannya
Digunakan untuk membandingkan nilai lebih kecil dari
Contoh1 < Contoh2
Digunakan untuk membandingkan nilai lebih besar dari
Contoh1 > Contoh 2
<=
Digunakan untuk membandingkan nilai lebih kecil atau sama dengan
Contoh1 <= Contoh2
>=
Digunakan untuk membandingkan nilai lebih besar atau sama dengan
Contoh1 >= Contoh2
==
Digunaka untuk membandingkan nilai yang sama
Contoh1 == Contoh2
!=
Digunakan untuk membandingkan nilai yang tidak sama
Contoh1 != Contoh2

Ø  Operator logika

      Operator Logika digunakan untuk mengevaluasi expresi dan mengembalikan nilai boolean(true atau false)/(benar atau salah).

Operator
Penggunaan
Description
&&
Contoh1 && contoh2
Nilai akan dikembalikan jika nilai contoh1 dan contoh2 bernilai benar
||
Contoh1 || contoh2
Nilai akan dikembalikan jika nilai contoh1 atau contoh2 atau keduanya bernilai benar
!
!contoh
Nilai akan dikembalikan jika nilai contoh bernilai salah
Contoh1ᶺcontoh2
Nilai akan dikembalikan jika nilai contoh1 atau contoh2  atau keduanya bernilai benar atau salah.














BAB V
Bekerja Bersama Visual C# 2010
MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Membuat Project Pada C#
ü  Pengenalan Integratred Development Envirotment (IDE)
ü  Membuat Aplikasi Kalkulator Sederhana
ü  Seleksi (Kondisi)
ü  Perulangan (Looping)
ü  Array (Larik)
ü  Try Statement
Kelompok 5

5.1.            Membuat Project Pada C#

Pada saat membangun sebuah aplikasi, terkadang anda membutuhkan tampilan yang digunakan hanya untuk satu pilihan. Dengan model pilihan tersebut, memungkinkan hanya satu pilihan yang dapat diinputkan oleh pengguna. Untuk menangani pemilihan input, ikutilah tahap-tahap tutorial berikut:

Adapun langkah-langkah membuat project baru pada Microsoft Visual C# 2010 sebagai berikut :

1.      Klik Start > All program > Microsoft Visual Studio 2010, sehingga akan tampil start page dari Visual Studio 2010 sebagai berikut :

Gambar Start Page Visual Studio 2010

2.  Pilih FILE > New > Project, seperti pada gambar dibawah ini.
        
Gambar Langkah-langkah Cara membuat project baru

3.  Pilih Windows Forms Application lalu klik OK, seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Gambar New project

4. Tampilan New Project baru, seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Gambar Project baru.

5.2.            Pengenalan Integratred Development Envirotment (IDE)

         Setelah membuat sebuah projet, anda akan dihadapkan pada tampilan yang akan merupakan tempat untuk berkreasi dan bekerja, pada bagian atas IDE tersedia Menu bar, toolbar standar, serta toolbar layout, menubar berisi semua perintah yang ada pada visual studio 2010. Pada toolbar standar berisi shortcut – shortct untuk perintah - perintah stndar, seperti membuat projet baru, menyimpan file, cut, paste, dan sebagainya. Sedangkan pada toolbar layout berisi shortcut untuk mengatur layout form.

         Di bagian kiri IDE terdapat tab toolbox panel Data source. Pada panel toolbox berisi list control objek yang dapat kita gunakan dalam merancang form. Dan data source sendiri berisi tentang sumber data yang kita gunakan dalam projet seperti database dan lain – lain.

         Dibagian kanan IDE terdapat dua panel. Panel pertama terdiri dari lab solution Eplorer. Solution Explorer properties, reference, serta file – file yang berisi kode. Dibagian panel solution explorer terdapat panel properties untuk menampilkan dan mengedit properties dari sebuah control object. Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan beriku ini :

a.      Menu Bar

Gambar Menu Bar visual Studio

·         Menu File pada visual studio 2010 berisi perintah standar yang tidak jauh berbeda dengan menu file pada software-software lainnya. Yang berisi perintah-perintah untuk membuat project, membuka project, menutup aplikasi dll.
·         Menu edit juga merupakan menu standar yang hampir juga  ada pada kebanyakan software- software seperti perintah untuk copy, cut, paste, undo,dll.
·         Menu view berisikan menu untuk menampilkan atau menutup panel-panel.
·         Menu project merupakan menu yang berisi perintah-perintah yang  dibutuhkan untuk mengerjakan sebuah project, seperti add class, add references, dll.
·         Menu build berisi perintah-perintah untuk melakukan compile dan menghasilkan sebuah file eksekusi.
·         Menu debug berisi perintah untuk mengeksekusi program dan menjalankan fungsi debugging.
·         Menu team berisi menu untuk memungkinkan  seseorang terkoneksi dengan team developnya.
·         Menu data berisi perintah-perintah yang berhubungan dengan data source.
·         Menu tools berisi tool-tool yang ada pada visual studio, seperti untuk koneksi database, serta tool-tool lainnya.
·         Menu windows berisi perintah-perintah untuk mengatur jendela IDE Visual Studio 2010.
·         Menu help merupakan menu bantuan tentang viual studio.

b.      Toolbar Area

Gambar 6. Toolbars  dan menu bar Visual Studio 2010

      Toolbar berisi shortcut dari perintah – perintah yang ada pada menu visual studio.
                    



c.       Toolbox
  
      Toolbox merupakan jendela yang berisi jenis objek kontrol yang digunakan dalam pembuatan aplikasi, dan dikelompokkan berdasarkan jenis dan fungsinya.

Gambar Toolbox




d.      Solution Explorer:

      Merupakan jendela yang berisi seluruh file-file dan reference yang digunakan. Dan didalam bisa terdapat beberapa project yang dibuat.

Gambar Solution Explorer

e.      Properties

      Properties berisi atribut dari objek kontrol yang digunakan pada form.

Gambar Properties

5.3.            Membuat Aplikasi Kalkulator Sederhana

         Untuk membuat aplikasi kalkulator sederhana seperti pada gambar 10 dibawah ini, ikutilah petunjuk-petunjuk cara membuat project baru pada pertemuan-petemuan sebelumnya.

         Untuk mendapatkan desain kalkulator sederhana seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini adalah sbb:


Toolbox
Properties
Nilai
Label1
1.text
2.font
1.Bilangan ke 1
2.Tempus Sans ITC
Label2
1.text
2.font
1.Bilangan ke 2
2.Tempus Sans ITC
Label3
1.text
2.font
1. Hasil
2. Tempus Sans ITC
Label4
1.text
2.font
3.ForeColor
1.kakulator sederhana
2. Viner Hand ITC
3.red
TextBox
(Name)
Bilangan1
TextBox
(Name)
Bilangan2
TextBox
1.(Name )
2.BackColor
1.Hasil
2.Aqua
Button1
1.text
2.BackColor
1.  +
2.Aqua
Button2
1.text
2.BackColor
1. 
2. Aqua
Button3
1.text
2.BackColor
1.  x
2. Aqua
Button4
1.text
2.BackColor
1.  /
2.Aqua
Button5
1.text
2.BackColor
1.  =
2. Red
Form1
Text
Kalkulator sederhana
                                               
Gambar form Kalkulator Sederhana.

         Adapun listing yang harus diketikkan pada aplikasi kalkulator sederhana ini adalah :

using System;
using System.Collections.Generic;
using System.ComponentModel;
using System.Data;
using System.Drawing;     
using System.Linq;
using System.Text;
using System.Windows.Forms;


 namespace kalkulator_sederhana
      {
                     public partial class Form1 : Form
                {
                       private double a1, a2, xhasil = 0;
                       private string op = "";

                     public Form1()
              {
           
              InitializeComponent();
              }

            private void label3_Click(object sender, EventArgs e)
              {

              }
              //ketikkan listing ini di form1
                  private void Form1_Load(object sender, EventArgs e)
               {
            
  Hasil.Enabled = false;       
               }

              //ketikkan listing ini di button1
             
                  private void button1_Click(object sender, EventArgs e)
              {
                    
                op = "+";
              }
              //ketikkan listing ini di button2

                  private void button2_Click(object sender, EventArgs e)
              {
                op = "-";
              }
              //ketikkan listing ini di button3
                  private void button3_Click(object sender, EventArgs e)
              {
                op = "*";
              }
              //ketikkan listing ini di button4
    private void button4_Click(object sender, EventArgs e)
              {
                op = "/";
              }
              //ketikkan listing ini di button5
             private void button5_Click(object sender, EventArgs e)
             {
                           a1 = double.Parse(Bilangan1.Text);
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca  Dapat mengetahui :

ü    Apa Itu .NET Framewor
ü    Tujuan .NET Framework
ü    Arsitektur .NET Framework
ü    Keunggulan .NET Framework
                           a2 = double.Parse(Bilangan2.Text);
                           switch(op)
                      {
                    case "/": xhasil=a1 / a2;
                               break;
                     case "*": xhasil=a1*a2;
                              break;
                           case "+": xhasil=a1+a2;
                              break;
                           case "-": xhasil=a1-a2;
                              break;

                          }
                     
  Hasil.Text=xhasil.ToString();
                     }

               }
   
      }

5.4.            Seleksi (Kondisi)

         Semenjak anda dilahirkan didunia ini sampai sekarang, pasti didalam hidup ini selalu ada yang namanya seleksi, baik itu seleksi alam ataupun yang lainnya.. kerena namanya seleksi itu banyak pilihan warna. Sebagai contoh ketika ingin membuat subuah rumah disitu pasti ada seleksi supaya anda dapat memilih yang pantas atau yang bagus.

         Dalam pemograman pun pasti banyak kita akan jumpai yang namanya seleksi. Bagaimana program tersebut bekerja berdasakan kondisi-kondisi. Pada visual C# 2010 dan bahasa pemograman yang lain kebanyakan kita akan membuat penyelesain  masalah-masalah seleksi dengan menggunakan  seleksi if dan switch.

         If pada C# pada dasarnya sama persis dengan seleksi if pada bahasa pendahulunya. C/C# yang merupakan seleksi(percabangan) dimana statement-statement yang berada setelah kondisi akan dikerjakan apabilah kondisi bernilai benar(true). Statement yang dimaksud diatas bisa berupa statement tunggal atau sebuah proses, seleksi (IF/switch) yang kemudian disebut dengan IF nested, serta perulangan(looping). IF sendiri biasanya terdiri dari IF tunggal ,IF jamak, adapun IF nested yang merupakan sebuah jenis IF yang memungkinkan adanya IF dalam IF. Khusus IF nested,  penulis tidak akan menjelaskan, karena penulis berpendapat bahwa IF nested ini bergantung dari permasalahan  yang diselesaikan. Dalam if dikenal sebuah optimal berupa pernyatan default yang merupakan  statement yang secarah otomatis dikerjakan apabilah tidak ada kondisi yang terpenuhi.

a.      IF Tunggal

Dinamakan IF tunggal karena hal tersebut didasari pada jumlah kondisi dalam seleksi yang hanya berjumlah satu.

Adapun bentuk umum dari struktur IF Tunggal:

if (kondisi)
    {
      //statement yang dikerja apabilah kondisi terpenuhi
        Statement;
    }
     else
    {
    //statement yang dikerjakan jika kondisi tidak ada yang
      terpenuhi
      Statement;
     }

Berikut kelompok 5 akan membuat contoh kecil tentang penggunaan IF tunggal. Sebagai contoh kasus kita akan membuat sebuah program sederhana yang bertujuan menyeleksi sebuah data inputan bilangan apakah bilangan ganjil atau bilangan genap.

Langkah pertama untuk membuat sebuah program kecil yaitu buatlah sebuah project baru dengan cara seperti yang dijelaskan pada materi sebelumnya

Desain form yang seperti gambar dibawah ini

Objek Kontrol
Properties
Nilai
Form1
Text
IF sederhana
Label1
Text
Masukkan Bilangan
Label2
Text
IF untuk menampilkan bilangan genap atau ganjil
testBox1
Text

button1
Text
Cek bilangan
                    

Gambar form Seleksi IF
                    
                     Berikut Listing Program Di atas

private void button1_Click(object sender, EventArgs e)
      {
       int z = int.Parse(textBox1.Text);

        // kondisinya     
   if(z % 2 == 0)

               {
//statement yang dikerjakan jika kondisinya benar(true)
               MessageBox.Show("  "+ z +",  ini adalah bilangan genap sodara  ");

               }

            else
                  {

                     //statement yang dikerjakan jika kondisinya salah(false)
                MessageBox.Show("  "+ z + ",  ternyata anda memilih bilangan ganjil yang ditampilkan  ");
                  }
       }

b.      IF Jamak

If jamak ini didasarkan pada jumlah kondisi dalam seleksi yang lebih dari satu kondisi. Cara kerja IF jamak ialah program akan menyeleksi  kondisi 1. Apabilah kondisi 1 terpenuhi, maka statement pada kondisi 1 akan dikerjakan. Namun apabilah kondisi 1 tak terpenuhi, maka akan melangkah kekondisi berikutnya untuk kemudian diseleksi lagi.

Bentuk umum dari struktur IF jamak :

if  (kondisi1)
  {
    //statement yang akan dikerjakan apabilah kondisi1
        terpenuhi
         Statement;
  }
       Else if(kondisi2)
          {
    //statement yang dikerja apabilah kondisi2 terpenuhi
        Statement;
          }

c.       Switch Case

      Switch merupakan bentuk seleksi dalam C# yang simple. Letak kesederhanaanya berada pada kode yang memang simple dibandinngkan IF. Namun dalam menyelesaikan masalah, switch case memiliki kelemahan dibandingkan IF

Bentuk umum switch case:

Switch (variabel)
{
  case nilai1 : statement1;break;
  case nilai2 : statement2;break;
  case nilain : statementn;break;
  default : statement default;break;
}

      Kerja dari  switch case adalah menyeleksi kecocokan dari nilai variabel pada switch (variabel)dengan nilai yang didefinisikan pada case. Apabilah program menemukan kecocokannya, maka program akan mengeksekusi statement didalam case yang ditunjukan dengan :(titik dua),hingga menemukan fungsi break yang menunjukan batasan statement didalam case yang dikerjakan untuk keluar dari switch case. Untuk pernyataan defaultnya langsung ditunjukan pada pemberian nilai di default.

      Kali ini kita akan belajar menjalankan logika case pada console C#, Adapu  untuk membuat program di dalam konsole C# kecil seperti pada Gambar dibawah ini yaitu dengan cara:

1.    Klik Start > All program > Microsoft Visual Studio 2010, sehingga akan tampil start page dari Visual Studio 2010 sebagai berikut :

Gambar Start Page Visual Studio 2010

2.   Pilih FILE > New > Project, seperti pada gambar dibawah ini

Gambar Langkah-langkah Cara membuat project baru
3.  Pilih console aplication seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Gambar untuk membuat console.

4. Kemudian akan muncul seperti pada gambar dibawah ini :

Gambar Listing Pasar Pada Cnsolo Aplication
5.  Kemudian ketikkan listing berikut :

using System;
using System.Collections.Generic;
using System.Linq;
using System.Text;

namespace switchcase
{
    class Program
    {
        static void Main(string[] args)
        {

            Console.Write("Masukkan angka pilihan anda : ");
            string pilihan = Console.ReadLine();
            int kelommpok5=Convert.ToInt16(pilihan);
            switch(kelommpok5)

            {
                case 1: Console.WriteLine("     Ternyata hobby anda makan PISANG "); break;
                case 2:Console.WriteLine("      Ternyanta hobby anda makan durian ");break;
                case 3:Console.WriteLine("      Ternyata  anda tidak punya hobby ");break;
                case 4: Console.WriteLine("     Ternyata hobby anda jalan-jalan ");break;
                case 5:Console.WriteLine("      Ternyata hobby anda dengar music "); break;

                      
            }
            Console.ReadLine();
        }
    }
}


6.   Maka tampilan dari perintah diatas adalah pada gambar dibawa ini ;

Gambar Tampilan  Console Aplication (Perintah Switch Case)

5.5.            Perulangan (Looping)

         Looping ini digunakan untuk perulangan . proses perulang akan berhenti jika telah mencapai nilai tertentu. Looping atau yang biasa disebut perulangan sangat berguna untuk optimasi program yang dibuat. Dengan algoritma tertentu program yang dibuat akan menjadi lebih singkat jika ditulis dengan perulangan. Dibandingkan dengan ditulis satu persatu. Pada C# perulangan biasanya ditangani dengan fungsi looping for dan looping do..while/

         Looping for adalah looping yang paling sering digunakan. Struktur looping for memiliki struktur yang sama dengan fungsi perulangan  for dibahasa pemograman  C++/c atau  java, C#.

         Dalam kondisi tertentu,kita akan menggunakan yang namanya break dalam looping, yaitu keluar dari perulangan sebelum proses perulangan tersebut selesai. Sabagai contoh, misalanya anda akan melakukan looping(perulangan) nilai dari 1 sampai dengan 10, akan tetapi looping tersebut akan dihentikan ketika nilai indeks looping  sama dengan 7. Sehingga proses akan selesai walau proses perulangan belum sampai selesai.

a.      Looping For

For (looping) adalah fungsi perulangan yang paling sering digunakan . struktur looping for memiliki struktur yang sama dengan fungsi perulangan for dibahasa pemograman c++/c atau java.

Bentuk struktur pada looping for :

For(Nilai awal ; kondisi ; increment/decrement)
             {
         // Pernyataan yang akan diulang
         Statement;
             }

Berikut program sederhana menggunakan looping For yang di jalankan pada console c# :

using System;
using System.Collections.Generic;
using System.Linq;
using System.Text;

namespace looping_for
{
    class Program
    {
        static void Main(string[] args)
        {

            int kelompok5;

            for (kelompok5 = 1; kelompok5 <= 10; kelompok5++)
            {
              //statement yang dikerjakan selama kondisinya benar

                Console.WriteLine("Nilai yang tampil : " + kelompok5);
                kelompok5=kelompok5+1;

            }
            Console.ReadLine();
           
        }
    }
}     

                        Tampilan dari perintah di atas :

Gambar Tampilan  Console Aplication (Loopimg For)

b.      Looping Do While

      Looping do while pada dasarnya sama dengan looping for. Looping do akan berhenti jika kondisinya telah terpenuhi.

      Looping do while ini bisa dianalogikan sebagai tentara.karena kenapa? kerena looping do while ini dikerjakaan sebelum ditanyakan, jadi apapun kondisinya, benar atau salah(true/false), sudah pasti ada yang dikerjakan(satu statement yang ada didalamnya).


                        Struktur dasar looping Do While:

Do
{
 //statement yang pasti akan dikerjakan.     
  Statement;
}
While(kondisi)


      Berikut program sederhana menggunakan looping Do While yang di jalankan pada console c# :

using System;
using System.Collections.Generic;
using System.Linq;
using System.Text;

namespace looping_do_while
{
    class Program
    {
        static void Main(string[] args)
         {
            int kelompok5=1;
            do
            {
              // statement yang sudah pasti dikerjakan walaupun kondisinya salah

                Console.WriteLine(" Nilai yang ditampilkan = " + kelompok5);
                kelompok5++;
            }
            while (kelompok5 <=10);
            Console.ReadLine();

          
        }
    }
}


Berikkut tampilan dari perintah diatas :

Gambar Tampilan Consolole Aplication(Do While)

c.       Looping While

      Looping While(perulangan while) hampir sama dengan perulangan do...while. cuman yang membedakan terletak pada kondisinya. Jika kondisinya benar maka baru dikerjakan 1 statement yang ada didalamnya, jika kondisinya salah maka tidak ada statement yang akan dikerjakan.
      Looping while ini bisa dianalogikan kebalikan dari looping do..while. bisa kita ambil contoh polisi. Kerena kenapa? karena polisi sebelum mengerjakan sesuatu pasti ditanyakan terlebih dahulu, jika kondisinya benar maka baru dikerjakan, tapi jika kondisinya salah maka tidak dikerjakan. Kebalikan dari tentara.

      Adapun struktur dasar dari looping While :

While(kondisi)
{
  Statement;
  //statement yang dikerjakan jika kondisinya benar.
}

      Berikut program sederhana menggunakan looping while yang di jalankan pada console c# :

using System;
using System.Collections.Generic;
using System.Linq;
using System.Text;

namespace looping_while
{
    class Program
    {
        static void Main(string[] args)
        {
           
            int kelompok5 = 2;
            while (kelompok5 <= 20)


            {
              // statement yang dikerjakan apabilah kondisinya benar(true)

                Console.WriteLine("Nilai yang ditampilkan = " +kelompok5);
                kelompok5 = kelompok5 + 2;
           
            }
            Console.ReadLine();
        }
    }
}


Berikut tampilan dari perintah diatas :
                 
Gambar Tampilan Consolole Aplication (While)

5.6.            Array (Larik)
        
         Array merupakan jenis variabel yang ada pada semua bahasa pemograman. Array bertujuan untuk menghemat penggunaan variabel yang memiliki tujuan yang sama. Sebagai contoh kita ingin menyimpan nama-nama bulan. Kita bisa saja menggunakan 12 variabel string  untuk menampung nama-nama bulan tersebut. Sehingga nantinya kita memiliki 12 variabel mulai dari variabel bulan_1 s/d bulan_12. Mugkin contoh ini sangatlah mudah karena hanya menggunakan 12 variabel bulan saja...bagaimana kalau misalkan kita ingin menyimpan 100 atau bahkan 1000 nama. Kalau seperti itu maka kita akan kewalahan untuk menuliskan variabe sampai sebanyak itu. Sebagai programmer tentu itu tidak efisien.

         Dengan permasalahan diatas, maka kita bisa menggunakan array sebagai jalan keluarnya. Array merupakan sebuah jenis variabel yang dapat menampung data dengan tipe data yang sama. Sehingga untuk permasalahan diatas kita hanya memerlukan 1 variabel array, dan kemudian yang dibedakan isi dari 1000 data tersebut ialah indeksnya.

         Adapun bentuk umum dari pendeklarasian sebuah array pada C# adalah sebagai berikut:

Tipedata[]nma_variabl=newtipedata[jml_elemen];

         Adapun cara untuk menginisialisasikan  sebuah array, nama variabel harus diikuti dengan indeks.

nama_variabel[indeks] = isiarray;

         yang perlu kita ketahui, bahwa untuk mengakses sebuah array, indeks pertama dari sebuah array ialah 0. Dan indeks terakhir dari sebuah array adalah dimana n merupakan jumlah elemen yang dideklarasikan pada array.

         Dalam mengakses array kita bisa menggunakan perulangan agar enghemat koding program. Hal lain yang perlu diketahui bahwa apabila kita mengakses sebuah array dengan indeks yang tidak valid, maka akan menyebabkan error IndexOutRangeException karena indeks tersebut diluar dari array yang kita masukkan.

Berikut adalah program sederhana menggunakan Array :
Buat desain form seperti berikut :


Double klik pada tombol TAMPILKAN ISI ARRAY lalu isikan listing program berikut :

private void button1_Click(object sender, EventArgs e)
           
        {
            string[] nama ={"WAHYU","ISBAR","IMAM","NADIR"};
            //mengakses ARRAY untuk ditampilkan kemessagebox
            for(int a = nama.GetLowerBound(0);a<=nama.GetUpperBound(0);a++)
            {
                MessageBox.Show("Nama yang ke " + a.ToString() + " adalah " + nama [a] +" ");
            }
        }


Lalu jalankan dengan menekan F5


Berikut tampilan dari perintah di atas :

1


2

3
4
5






Gambar Array

5.7.            Try Statement

         Try statement terdiri dari tiga blok, yaitu blok try, catch, dan finally. Blok try memuat inti proses yang mungkin menghasilkan exception, sedanssgkan blok catch adalah blok yang menangani exception-exception yang dihasilkan. Blok finally sendiri isinya adalah langkah-langkah yang harus selalu dijalankan, baik bila exception dihasilkan ataupun tidak. Blok catch dan finally secara bersamaan merupakan sebuah optomal(tidak harus ada), tetapi minimal salah satu harus menyertai blok try. Jadi kemungkinannya ada tiga, yaitu try-catch, try-finally, dan try-catch-finally.

         Exception yang dimaksudkan  ialah sebuah objek yang mempresentasikan  sebuah error saat aplikasi dajalankan.

         Bentuk umum dari try :
Try
         {
             //statemen,operasi yang memungkinkan adanya exception;
         }
         catch(exception vv)
         {
             //penanganan exception;
         }     
         Finally
         {
             //statement yang pasti dikerjakan, ada atau tidaknya;
         }
         Sebagai contoh, kelompok 5 akan membuat suatu program pembagi yang memungkinkan implementasi dari penggunaan try statement perhatikan gambar dibawah ini buatlah sebuah project baru dengan desain form seperti gambar dibawah ini.                

Object kontrol
Properties
Nilai
Form1
 Text
Kelompok 5
Groupbox
Text
pernyataan try
Label1
Text
NILAI KE 1
Label2
Text
NILAI KE 2
textBox1
Text

textBox2
Text

button1
Text
Bagi
button2
Text
Close

Gambar Pembagian Dengan Menggunakan Listing Try
                    
         Dari form diatas dapat diketikkan listing di bawa ini pada button bagi :

private void button1_Click(object sender, EventArgs e)
      {
       //try
         try
         {
           //inisialisasi variabel
             int NILAI1 = int.Parse(textBox1.Text);
             int NILAI2 = int.Parse(textBox2.Text);

              //PROSES PEMBAGIAN

               int hasilba = NILAI1 / NILAI2;
        MessageBox.Show("JUMLAH NILAI HASIL BAGI " + NILAI1 + " / " + NILAI2 + " = " + hasilba);

           }
            catch (Exception vv )
              {
                //PENANGKAP ERROR
                   MessageBox.Show(vv.Message);// + "tidak dapat dibagi nol"//);

              }
                        //BLOK CATCH FINALLY
      
                     finally

                    {
                        MessageBox.Show("INI ADALAH PERNYATAAN FINALLY");

                    }
           
        }

              private void button2_Click(object sender, EventArgs e)
              {
           
                  this.Close();
                }

        
         Pada program diatas, kelompok 5 membuat sebuah pembagian dua buah bilangan bertipe data integer, secara matematis kita ketahui bahwa apabilah sebuah bilangan dibagikan dengan 0, maka hasil yang didapat tidak terjangkau. Atau dengan kata lain sebuah bilangan tidak dapat dibagi 0. Untuk itu pada proses yang ditunjukan dengan button1’bagi’ kita menggunakan blok untuk menjaga kemungkinan kesalahan inputan pada teksBox2(NILAI KE 2). Saat anda menjalankan program diatas, kemudian melakukan pembagian 2 buah bilangan, maka pada saat button ‘Bagi’ diklik hasil pembagiannya akan ditampilkan. Namun apabila anda melakukan pembagian sebuah bilangan dengan 0, maka otomatis terjadi error. Tapi error tersebut bisa dihandle oleh program  dengan menampilkan pesan errornya.





















BAB VI
Pengenalan Database Mysql
MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Pengenalan DBMS dan MySQL
ü  Tentang MySQL
ü  Keistimewaan MySQL
ü  Pengistalan MySQL
ü  Membuat Database MySQL  Menggunakan Xampp
Kelompok 5

6.1.            Pengenalan DBMS dan MySQL

 

Sebelum kita mempelejaraji database ada baiknya kita mengetahui dulu seputar DBMS karena hal ini penting untuk dipelajari sebelum kita melangkah ke database, berikut penjelasannya :

 

Basis data (atau databse) adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut. Database digunakan untuk menyimpan informasi atau data terintegrasi dengan baik di dalam komputer.

 

Untuk mengelola database diperlukan suatu perangkat lunak yang disebut DBMS (Databes Manajement System). DBMS merupakan suatu sistem  perangkat lunak yang memungkinkan user (pengguna) untuk membuat, memelihara, mengontrol, dan mengakses database secara praktis dan efisien. Dengan DBMS, user akan lebih mudah mengontrol dan memanipulasi data yang ada.

 

Sedangkan RDBMS (Relationship Database Manajement System) merupakan salah satu jenis DBMS yang mendukung adanya relationship atau hubungan antar tabel. Disamping RDBMS, terdapat jenis DBMS yang lain, misalnya Hierarchy DBMS, Object Oriented DBMS, dll.

 

Dalam konsep data base, urutan atau hierarki database sangatlah penting. Urutan atau hierarki database digambarkan seperti berikut :

6.2.            Tentang MySQL

MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL atau DBMS yang multihread, multi-user. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisesnsi GNU Genaral Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL. Bahasa pemrograman Mysql terdapat beberapa API (Application Programming Interface) tersedia yang memungkinkan aplikasi-aplikasi komputer yang ditulis dalam berbagai bahasa pemrograman untuk dapat mengakses basis data MySQL antara lain: bahasa pemrograman C, C++, C#, bahasa pemrograman Eiffel, bahasa pemrograman Smalltalk, bahasa pemrograman Java, bahasa pemrograman Lisp, Perl, PHP, bahasa pemrograman Python, Ruby, REALbasic dan Tcl. Sebuah antarmuka ODBC memanggil MyODBC yang memungkinkan setiap bahasa pemrograman yang mendukung ODBC untuk berkomunikasi dengan basis data MySQL. Kebanyakan kode sumber MySQL dalam ANSI C.

Kepopuleran MySQL disebabkan menggunakan SQL sebagai bahasa dasar untuk mengakses database yang terbagi menjadi tiga bagian, yaitu DDL, DML dan DCL. Selain itu, MySQL bersifat free (tidak perlu membayar untuk menggunakannya).

Ø  Berikut perintah yang sering digunakan

1.      DDL
DDL (Data Definition Language) merupakan kelompok perintah yang berfungsi untuk mendefinisikan atribut-atribut database, tabel, atribut (kolom), batasan-batasan terhadap suatu atribut, serta hubungan antar tabel. Perintah yang termasuk dalam kelompok DDL adalah:

·        CREATE, untuk membuat tabel. Contoh: CREATE TABLE siswa (no_siswa INTEGER, nama CHAR(15));
·        ALTER, untuk mengubah struktur tabel. Contoh: ALTER TABLE siswa ADD kelamin CHAR(1);
·        DROP, untuk menghapus tabel. Contoh: DROP TABLE siswa;
2.      DML
DML (Data Manipulation Language) adalah kelompok perintah yang berfungsi untuk memanipulasi data dalam database, misalnya untuk pengambilan, penyisipan, pengubahan, dan penghapusan data. Perintah yang masuk kategori DML adalah:
·         SELECT, untuk memilih data. Contoh: SELECT * FROM siswa;
·         INSERT, untuk menambah data. Contoh: INSERT INTO siswa VALUES (‘1’,’hakim’);
·         DELETE, untuk menghapus data. Contoh: DELETE FROM siswa WHERE nama = ‘hakim’;
·         UPDATE, untuk mengubah data. Contoh: UPDATE siswa SET nama=’hakim’ WHERE no_siswa=‘1’;
3.      DCL
DCL (Data Control Language) berisi perintah-perintah untuk mengendailkan pengaksesan data. Pengendalian dapat dilakukan berdasarkan perpengguna, per-tabel, per-kolom maupun per-operasi yang boleh dilakukan. Perintah-perintah yang termasuk dalam DCL adalah:
·         GRANT, untuk memberikan kendali pengaksesan data. Contoh: GRANT SELECT siswa TO hakim;
·         REVOKE, untuk mencabut kemampuan pengaksesan data. Contoh: REVOKE SELECT ON siswa FROM hakim;
·         LOCK TABLE, untuk mengunci tabel. Contoh: LOCK TABLE siswa;
6.3.            Keistimewaan MySQL

MySQL memiliki keistimewaan, antara lain :

·        Portabilitas. MySQL dapat berjalan stabil di berbagai sistem operasi seperti sWindows, Linux, FreeBSD, Mac Os X Server, Solaris, Amiga, dan masih banyak lagi.
·        Perangkat lunak sumber terbuka. MySQL didistribusikan sebagai perangkat lunak sumber terbukti, dibawah lisensi GPL sehingga dapat digunakan secara gratis.
·        Multi-user. MySQL dapat digunakan oleh beberapa pengguna dalam waktu yang bersamaan tanpa mengalami masalah atau konflik.
·        Performance tuning’, MySQL memiliki kecepatan yang menakjubkan dalam menangani query sederhana, dengan kata lain dapat memproses lebih banyak SQL per satuan waktu.
·        Ragam tipe data. MySQL memiliki ragam tipe data yang sangat kaya, seperti signed / unsigned integer, float, double, char, text, date, timestamp, dan lain-lain.
·        Perintah dan Fungsi. MySQL memiliki operator dan fungsi secara penuh yang mendukung perintah Select dan Where dalam perintah (query).
·        Keamanan. MySQL memiliki beberapa lapisan keamanan seperti level subnetmask, nama host, dan izin akses user dengan sistem perizinan yang mendetail serta sandi terenkripsi.
·        Skalabilitas dan Pembatasan. MySQL mampu menangani basis data dalam skala besar, dengan jumlah rekaman (records) lebih dari 50 juta dan 60 ribu tabel serta 5 milyar baris. Selain itu batas indeks yang dapat ditampung mencapai 32 indeks pada tiap tabelnya.
·        Konektivitas. MySQL dapat melakukan koneksi dengan klien menggunakan protokol TCP/IP, Unix soket (UNIX), atau Named Pipes (NP).
·        Lokalisasi. MySQL dapat mendeteksi pesan kesalahan pada klien dengan menggunakan lebih dari dua puluh bahasa. Meski pun demikian, bahasa Indonesia belum termasuk di dalamnya.
·        Antar Muka. MySQL memiliki antar muka (interface) terhadap berbagai aplikasi dan bahasa pemrograman dengan menggunakan fungsi API (Application Programming Interface).
·        Klien dan Peralatan. MySQL dilengkapi dengan berbagai peralatan (tool)yang dapat digunakan untuk administrasi basis data, dan pada setiap peralatan yang ada disertakan petunjuk online.
·        Struktur tabel. MySQL memiliki struktur tabel yang lebih fleksibel dalam menangani ALTER TABLE, dibandingkan basis data lainnya semacam PostgreSQL ataupunOracle.

6.4.            Penginstalan MySQL

Jalankan master xampp terlebih dahulu, jika belum punya xampp silahkan download disini http://www.apachefriends.org/en/xampp.html, sehingga muncul jendela pengistalan xampp. Kemudian pilih bahasa yang ingin di gunakan, lalu klik OK. untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut :




1.      Klik Next untuk melanjutkan pengistalan, kemudian muncul jendela untuk memilih kompoen yang ingin di install, lalu klik NEXT. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut :

2.      Kemudian muncul jendela Choose Install Location pilih browser untuk memilih tempat penginstalan xampp, lalu klik Install, seperti  pada gambar :

3.      Kemudian akan diarahkan ke jendela instalasi xampp, tunggu hingga proses instalasi selesai. Lalu klik next, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut :

4.      Langkah terakhir yaitu klik finish untuk mengakhiri proses pengistalan xampp, seperti gambar berikut :


6.5.            Membuat Database Mysql  Menggunakan Xampp

1.      Jalankan xampp control panel untuk memulainya, lalu klik start pada MySQL. Seperti gambar berikut :

2.      Buka browser anda, kemudian tuliskan localhost/phpmyadmin/ pada jendela browser. Sehingga muncul gambar sepserti berikut :

3.      Ketikkan nama database yang ingin di buat pada colom create new database. Lalu klik create. Seperti gambar berikut :


4.      Kemudian anda akan diarahkan ke jendela Create new table on database mahasiswa  untuk membuat tabelnya. Isikan nama tabel yang ingin dibuat dan isikan berapa field yang di buat. Lalu klik GO, untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut :


5.      Lalu anda akan diarahkan ke jendela pembuatan field. Kemuadian isi field yang diinginkan, kemudian klik save. Jika anda ingin menambahkan beberapa field lagi, anda bisa memilih di samping button save isikan berapa field yang ingin ditambahkan lalu klik OK. seperti gambar berikut :


6.      Jika sudah selesai membuat database, anda bisa mengedit kembali database yang di buat tadi dengan menekan icon pensil. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut :




BAB VII
Aplikasi Penjualan Komputer Dengan Database MySql
MICROSOFT VISUAL
C#
2010
Setelah Membaca Bab Ini Pembaca Dapat Memahami :

ü  Pembuatan Database Aplikasi Penjualan Komputer
ü  Pembuatan Aplikasi Penjualan Komputer
ü  Pembuatan Report
ü  Membuat Program Setup
Kelompok 5
7.1.            Pembuatan Database Aplikasi Penjualan Komputer

a.      Lankah - langkah pembuatan database 

Sebelum kita membuat aplikasi penjualan komputer, terlebidahulu kita rancang databasesnya dengan meggunakan database MySQL seperti yang telah kita pelajari pada bab sebelumnya, berikut cara pembuatanya :

1.      Jalankan XAMPP lalu klik start pada Apache dan MySql seperti pada gambar berikut :
2.      Kemudian buka browser pada laptop anda dan ketik localhost/phpmyadmin pada pencaria browser, seperti pada gambar berikut :
3.      Setelah itu akan muncul tempat untuk membuat datababase kemudian isikan nama database kelompok5 pada colom create new database perhatikan gambar berikut :
4.      Bab sebelumnya telah dipelajari pembuatan tabel, sekarang lakukan seperti bab sebelumnya, Berikut pembuatan tabel pada database kelompok5 perhatikan gambar berikut :

Ø  Tabel Administrator


Ø  Tabel Pembelian


Ø  Tabel Barang


Ø  Tabel Penjualan


b.      Langkah – langkah pengkoneksian database

Setelah pembuatan database selesai selanjutnya langkah – langkah pengkoneksian database ke visual studio 2010. Pada microsoft visual studio 2010 sendiri, secara defauld tidak bisa menggunakan koneksi  dengan MySQL seperti SQL Server ataupn Orecle database. Kerena itu kita membutuhkan sebuah connector MySQL, sehingga MySQL anda bisa terintegrasi dengan visual studio 2010 anda. Anda bisa mendownload MySQL connector NET tersebut pada situs resminya dengan link http://www.mysql.com/downloads/connector/net/ kemudian instalkan  seperti anda menginstal sofwere-sofwere pada umumnya. Setelah MySQl connector NET anda terinstall, sekarang anda siap mengkoneksikan  visual studio 2010 anda dengan MYSQL. Berikut langkah lankah pengkoneksianya

1.      Setelah MySQl connector NET anda terinstall, kemudian klik kanan pada references kemudian pilih add references perhatikan gambar berikut :

2.      Setelah itu pilih smua komponen tambahan yang dibutuhkan untuk koneksi MySQL seperti pada gambar berikut :

3.      Setelah itu klik kanan pada properties seperti pada gambar berikut :
4.      Selanjutnya pilih setting kemudian type pilih (konection string) dan valuesnya isikan pada “server name = localhost; user name = root; password=(isi jika ada password); database name = kelompok5”; perhatikan gambar berikut :

5.      Setelah itu klik OK Sekarang database MySQL telah terkoneksi dengan Microsoft Visual C# 2010.

7.2.            Pembuatan Aplikasi Penjualan Komputer

Rancang form seperti berikut :
1.      Form  login
Toolbox
Text
Name
Form1


Label1
USER NAME
radLabel1
Label2
PASSWORD
radLabel2
Text1

nama
Text2

Pass
Button1
MASUK
Frmlogin
Button2
KELUAR
frmkeluar1

2.      Form Utama
Toolbox
Text
Name
Form2












3.      Form Administrator
Toolbox
Text
Name
Form3


Label1
ID USER
radLabel1
Label2
NAMA
radLabel2
Label3
PASSWORD
radLabel3
Label4
HAK AKSES
radLabel4
Text1

id_user
Text2

nama
Text3

Pass
comboBox1

akses
Button1
Simpan
SIMPAN
Button2
Edit
EDIT
Button3
Carixx
CARI
Button4
Bersih
BERSIH
Button5
Keluar
KELUAR
Button6
Hapus
HAPUS
DataGridView

tabel_admin

s
4.      Master
Toolbox
Text
Name
















5.      Form Pembelian
Toolbox
Text
Name
Form4


Label1
KODE TRANSAKSI
kode_transaksi
Label2
TANGGAL BELI
tanggal
Label3
NAMA PEMASOK
nama_pemasok
Label4
KODE BARANG
kode_barang
Label5
NAMA BARANG
kode_barang
Label6
TYPE BATANG
radLabel8
Text1

kd_transaksi
Text2

tgl_beli
Text3

nm_pemasok
Text4

kd_barang
Text5

nm_barang
Text6

type_brg
Label7
SPESIFIKASI
spesi
GroupBox
SPEC
radGroupBox1
Label8
Processor
radLabel4
Label9
RAM
radLabel5
Label10
HARDISK
radLabel6
Label11
VGA
radLabel7
comboBox1

processor
comboBox2

Ram
comboBox3

hardisk
comboBox4

Vga
Text7

spesinya
Label12
JUMLAH PEMBELIAN
jumlah_beli
Label13
HARGA PEMBELIAN
harga_beli
Label14
TOTAL HARGA
total_hrg
Label15
HARGA JUAL
adLabel2
Lael15
PERSEN
radLabel3
Label17
Rp HARGA
belita
Label18
Rp TOTAL
ttlhrga
Label19
Rp JUAL
harga_jual
Text8

jml_unit
Text9

jml_unit2
Text10

hrg_belinya
Text11

hrga_jual
DataGridView

abel_pembelian
Button1
SIMPAN
simpanjadeh
Button2
EDIT
Edit
Button3
HAPUS
hapus
Button4
BERSIH
bersih
Button5
KELUAR
keluar

6.      Form Barang
Toolbox
Text
Name
Form5


comboBox1
CARI
Kaa
Text1
kd_barang
Cari
Button1
KELUAR
KLEAURLAH
DataGridView

tabel_barang

7.      Form Penjualan
Toolbox
Text
Name
Form6


Label1
DAFTAR PENJUALAN
radLabel1
Label2
No Transsaksi
label3
Label3
Tanggal Transaksi
label6
Label4
Kode Barang
label9
Label5
Nama Barang
label2
Textt1

no_trans_jual
Text2

tanggal_jual
Text3

kdbrgjual
Text4

nama_barang_jual
Text5

typebrg
Label6
SPESIFIKASI
spesi
GroupBox
SPEC
radGroupBox1
Label7
PROCESSOR
radLabel4
Label8
RAM
adLabel5
Label9
HARDISK
radLabel6
Labell10
VGA
radLabel7
ComboBox1

processorjual
ComboBox2

ramjual
ComboBox3

hardiskjual
ComboBox4

vgajual
Text6

spesinyajual
Label11
Total Beli
label4
Label12
Harga Jual
label5
Label13
Total Harga
label7
Text7

unitkus
Text8

kon_harga_jual
Tex9

unitkus2
Text10

harga_jual_jual
Text11

ttlhargakus
Label14

TABEL PENJUALAN
DataGridView1

tabel_jual
Label14
DATA BARANG
label8
Label15
CARI
CARI
ComboBox5
kd_barang
cari_dasar
DataGridView2

tabel_barang_pen
Text12

cariiiinnn
Button1
BELI DEH
belidehx
Button2
EDIT
edit_jual
Button3
HAPUS
hapusnyajual
Button4
KELUAR DEH
kluar_de
button5
BERSIH
bersih_bersih
7.1.            Pembuatan Report
7.2.            Membuat Program Setup

1 opmerking:

  1. Slot Machine Review - Play Free Online Slot Machine Games
    Slot Machine 거제 출장샵 Overview — Read our Slot 서귀포 출장샵 Machine review to see if 이천 출장마사지 the player is playing in any Slot Machine in our 김제 출장마사지 review. Slot Machine 의왕 출장샵 Games.

    AntwoordVee uit